Jujur, ini
pengalaman pertama saya mereview blog. Bukan Pakde Guslik namanya, kalo nggak
bisa menyedot perhatian blogger untuk ambil antrian di blog camp buat ikut kontes unggulan bertajuk:
Blog Review~Saling Berhadapan
Tadinya sempat bingung milih pasangan
review, mengingat saya hanya ingin menulis dengan hati #halah, ikut-ikutan
prinsip pasangan review saya aja … he.
Dan saya lebih tertarik pada blog yang
berisikan artikel pengembangan diri dan motivasi hidup. Alhamdulillah, Allah
mengijabah doa saya. Nggak nyangka, jumat pagi dapat inbox dari Kak Adin yang
ngajakin duet di kontes ini. Tanpa basa basi langsung saya jawab: Siap!
Jadilah
saya mengacak-acak isi blognya Kak Adin Sang Pendongeng Indonesia ini. Sudah
siap menyimak review saya? Ini dia ….
Tampilan blog Kak Adin
Pecinta anak-anak ... itulah yang pertama kali terlintas di benak saya, saat membuka blog bernuansa putih
polos milik Kak Adin Sang Pendongeng Indonesia ini. Kesan sederhana tampak pada
tema putih polos blog dengan platform wordpress, sesederhana penampilan Kak
Adin yang bersahaja saat sedang mendongeng di hadapan anak-anak Indonesia. Ah …
Kak Adin ini mengingatkan saya pada tokoh Kugy di novel ‘Perahu Kertas’nya Mbak
Dee … he.
Loading yang ringan
saat memasuki home page blog Kak Adin, memberikan kenyamanan tersendiri bagi
saya. Hanya sayang, sepertinya pemilik blog bernuansa putih polos ini jarang
sekali memosting blognya. Dalam satu bulan hanya ada satu sampai dua artikel
saja. Mungkin karena kesibukannya mendongeng ke seluruh penjuru tanah air.
Melihat jadwalnya yang padat, dan jam terbang yang sibuk serta tak mengenal
jarak.
Kak Adin sepertinya
orangnya simple, melihat asesoris blog yang minim, bahkan tidak tersedia kotak foto
member atau pun embel-embel lain, selain daftar arsip, yang isinya bisa
dihitung dengan jari. Padahal Kak Adin ini sudah ngeblog dari tahun 2010,
mungkin karena jarang posting jadi PRnya belum ada angkanya … he. (Tetap
semangat ya Kak J)
Ketika saya coba
mengetikkan keyword “Kak Adin” di pencarian google, namanya langsung berada di
urutan teratas lho.
Saya salut dengan isi postingannya, walaupun bisa
dihitung jari, namun tetap padat dan berisi plus berbobot kualitasnya. Tak
heran kalau pengikut blog ini mencapai angka 2.964. Ruarr biasa, bukan? Dan ada satu blog lain yang dirilis Kak Adin di awal tahun 2013 ini.
Tapi lagi-lagi seolah tak tersentuh, minim postingan juga.
Ternyata Kak Adin ini
seorang pendongeng yang senantiasa menyertakan syiar Islam di dalam
dongengannya. Isi blog milik Kak Adin benar-benar fokus pada tema dongeng.
Memang ada beberapa artikel yang bisa dikatakan bukan dongeng, namun tetap
terkonsep pada tema motivasi dan inspirasi yang sangat positif, serta bisa
dijadikan pembelajaran hidup yang berharga. Sungguh blog yang bijaksana.
Secara umum, blog ini
terlihat polos dari segi penampilan. Isinya juga hanya tentang kesibukan Kak
Adin di dunia dongengnya. Tapi setelah saya korek semua isinya … WOW, rupanya
seorang Kak Adin ini memiliki prestasi yang sungguh luar biasa. Kiprahnya di
dunia dongeng ternyata sudah merambah ke berbagai media publik, dari koran,
majalah, radio hingga acara televisi nasional. Kak Adin sepertinya tidak
memilih di mana ia menerima job untuk mendongeng. Dari sekolahan, pesantren,
masjid, panti asuhan sampai di tempat penampungan korban bencana alam, bahkan
di acara ultah anak-anak yang sangat sederhana, Kak Adin siap meluncur ke TKP
di mana saja ia dibutuhkan.
Gaya Kak Adin saat mendongeng
Kepiawaiannya
mendongeng patut diacungi jempol. Saya terkesan saat melihat video ini:
Kak Adin begitu ahli
menirukan banyak jenis suara. Aktingnya pun tak kalah dengan artis-artis film
papan atas. Membuat anak-anak terpana, tampak bersemangat, serius dan gembira
saat mendengarkan Kak Adin mendongeng. Gayanya tidak garing, sangat
menghayutkan dan selalu menyelipkan pesan moral yang luar biasa.
Tapi untuk seorang
bloger, sepertinya Kak Adin harus lebih banyak lagi menguasai teknik dan
memperdalam ilmu ngeblognya. Karena Kak Adin seolah hanya asyik dengan dunianya
sendiri … he. Blog polos ini penuh berisi tentang dongeng. Dan untuk desain
blog juga kurang tertata dengan baik, karena saya merasa janggal dengan satu iklan
yang nyempil dibagian atas di bawah header.
Iklan semata wayang di blog Kak Adin
It’s ok, saya sangat
salut dengan Kak Adin yang fokus dengan tema blognya. Sangat menginspirasi dan
memberikan pencerahan batin bagi siapa saja, tak terbatas hanya untuk anak-anak.
Karena dongengnya Kak Adin ini, juga bisa buat pelajaran para orang tua dalam
mendidik anak-anaknya. Kak Adin pun menuliskan tips dan kiat bagaimana menjadi
orang tua yang baik di beberapa artikel blognya. Luar biasa sekali. Generasi
pendongeng yang sangat berkualitas, semoga Kak Adin senantiasa menebarkan dongeng-dongeng
kebaikan bagi penerus generasi Indonesia, agar bangsa ini bagus akhlaknya,
supaya bisa membersihkan nama Indonesia dari kesan anjloknya moral para ‘orang
pintar’. Semoga niat membangun karakter Bangsa dengan ceritanya Kak Adin bisa
tercapai semaksimal mungkin. Go sukses buat Kak Adin, profesi Anda sangat
ruaarrr biasa.
Bagus banget kaka Mel Ara, saya salut juga sama Kak Adin juga
BalasHapusIya, Kak Adin itu hebat lho,ngedongengnya jago banget.Kak Seto mah lewat deh ... xixixi
HapusReview blognya sangat membantu banget...
BalasHapusJadi bisa berbenah diri untuk jadi yang lebih baik lagi...
^_^
Alhamdulillah, semoga berkah ya :)
HapusSaya pernah bermain ke rumah maya itu, memang blog itu mengimplemenatsikan akifitas pemilikinya yang memilki dedikasi kuat dalam dunia anak.
BalasHapusSalam wisata
Kak Adin emang top, hehe.
HapusInsyaAllah akan berpartisipasi lagi :)
BalasHapusterimakasih jg atensinya
cara membangkitkan kreatifitas berpikir anak memang dg bercerita, dongeng bisa jadi salah satu cara. murid2 sy juga seneng diceritain. salam sukses selalu
BalasHapussalam sukses jg Pak Rusydi, waah ... ada Pak Guru nih:)
Hapuskunjungan malam mbak, ikut menyimak.
BalasHapusmakasih udah mampir :)
Hapuskayaknya ngrumpi tentang kak Adin ning, mantabs banget ane salut dengan Kak Adin ini hehehe
BalasHapusKak adin ada disini,, kak adin dimana-mana,, dan kemaren kak adin ada di acara blogger nusantara waktu di jogja,, ehehe
BalasHapusehm ehm :)
BalasHapusEh, ini dia orangnya nongol, hihihi
Hapus